Pages

Label

Tags:

Selasa, 14 Agustus 2018

Sengit, Peringkat Satu Hingga Empat Hanya Margin Tiga Poin


Match day 8 Liga KFC U-23 2018 menhadirkan laga seru. Tim tuan rumah Mertelu FC dibuat cukup kesulitan meladeni perlawanan Akas FC dan harus puas berbagi poin di klasemen.

Kaget Pandu, striker milik Akas FC tampil impresif sore tadi. Dua gol berhasil ia lesakkan ke gawang Mertelu FC salah satunya melalui tendangan bebas indah di babak pertama.


Akas FC


Kehilangan Muhamad Tedhi, pilar penting di sektor pertahanan Mertelu FC terlihat jelas mempengaruhi kekuatan tim. Pertahanan mereka sering kali terlihat kurang sigap mengantisipasi serangan-serangan yang dibangun Akas FC.

Beruntung mereka memiliki kiper muda penuh bakat, Anggiat Candra yang musim ini menjalani debutnya di ajang Liga KFC U-23 2018. Berkat kepiawaiannya di bawah mistar gawang, beberapa peluang Akas FC berhasil ia mentahkan, salah satunya tembakan jarak jauh Dedi Setiawan sukses ditepisnya melewati mistar gawang.

Sebaliknya, Akas FC mampu tetap tampil solid meski tanpa diperkuat kiper utama Wahyu. Poin penuh hampir mampu mereka raih andai saja gol heading Kaget Pandu di menit '38 tidak mampu di balas Dicky Adi tiga menit berselang. Hasil seri 2-2 bertahan hingga usai.
Hasil akhir yang (lagi-lagi) menguntungkan KSFC.

Posisi klasemen kembali berubah di match day 8. 
Mertelu FC kembali ke peringkat dua klasemen menggusur Mijen Ridge dengan perolehan poin sama, lima.
Sementara Akas FC belum mampu mengatrol posisi mereka dari peringkat empat klasemen dengan raihan empat poin, satu tingkat lebih baik dari LBFC di posisi juru kunci.




Daftar Pencetak Gol.

Kaget Pandu bersama Dicky Adi mejadi yang terbaik dalam urusan mencetak gol. Empat gol sudah berhasil mereka ciptakan sejauh ini. 

Menyusul di bawahnya masing-masing dengan torehan tiga gol:

1. Agung Pambudi (Akas FC)
2. Arif Mauludin (KSFC)
3. Muhamad Abdul Aziz (Mijen Ridge)

0 komentar:

Posting Komentar