Pages

Label

Tags:

Jumat, 14 Oktober 2016

Meski Imbang, Mertelu FC Masih Pimpin Klasemen


Memasuki Match day 5 gelaran KFC League U-20 2016 posisi klasemen belum ada perubahan berarti walaupun secara matematis peluang tim untuk merengkuh gelar sedikit menjadi lebih kompetitif dari match day sebelumnya.
Hasil imbang 1-1 yang dituai tim pemuncak klasemen, Mertelu FC saat menghadapi Mijen Ridge merubah prediksi tim peraih juara (secara matematis). 

Tercatat sudah dua tim yang melakoni tiga laga, Mertelu FC berhasil mengumpulkan 7 poin, sedangkan Mijen Ridge 4 poin.
KSFC termasuk tim yang diuntungkan dengan hasil imbang antara Mertelu FC vs Mijen Ridge, meski berselisih 4 poin dengan Mertelu FC di puncak klasemen, namun mereka baru memainkan dua pertandingan.

Jika di laga ke tiga melawan Akas FC tanggal 16 Oktober besok mereka mampu meraih tiga poin, maka selisih poin mereka dengan pemuncak klasemen menjadi satu poin. Situasi yg bagus mengingat KFC League U-20 2016 baru separuh musim. 
Artinya, peluang mnjadi juara masih sangat terbuka lebar.



Klasemen sementara match day 5


Mijen Ridge masih rawan tergusur dari peringkat dua klasemen, mengingat mereka sudah melakoni tiga partai. Posisi mereka aman jika pada match day 6 Akas FC berhasil mengalahkan KSFC berapapun skornya.
Posisi yang tidak bisa dibilang nyaman.

Akas FC mau tidak mau harus memasang target menang kontra KSFC pada match day 6 besok, mengingat mereka masih nir poin meski sudah melakoni dua laga.
Kemenangan akan membuka peluang mereka.

Top Scorer

Kerja keras Mijen Ridge saat berhasil menahan imbang Mertelu FC tidak lepas dari kinerja apik barisan pertahanan mereka. Sabar Laksono yang berpeluang menambah pundi-pundi gol dibuat tidak leluasa melakukan penetrasi ke gawang Mijen Ridge, hingga pertandingan berakhir, Sabar Laksono gagal menambah torehan golnya. 
Satu gol Mertelu FC dicetak atas nama Wiwit Dewata.

Arif Mauludin yang hingga match day 4 berhasil mengoleksi 3 gol, berpeluang menggusur posisi Sabar Laksono sebagai pencetak gol terbanyak. Melawan Akas FC adalah kesempatan emas untuk mengejar torehan gol Sabar Laksono.
Dengan skill di atas rata-rata dan kematangan dalam bermain, tidak mustahil gelar top scorer KFC League U-20 2016 bisa diraihnya.

Kita tunggu saja aksinya pada match day 6 besok.

0 komentar:

Posting Komentar